Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Amanda Brownies Dukung Gerakan Sedekah DaQu Makassar

10 November 2016
Image

Berbeda dengan PPPA Daarul Qur'an, yang merupakan lembaga dengan konsentrasi di sektor sosial dan pembibitan penghafal Alqur'an binaan Ustad Yusuf Mansur. Amanda merupakan badan usaha yang bergerak di bidang kuliner, yakni brownies.

Namun, tak hanya berorietasi pada profit atau keuntungan, Amanda Brownies cabang Makassar aktif pula mendukung Gerakan Sedekah yang digulirkan oleh PPPA Daarul Qur'an Makassar.

Dena Fadillah berkata, "setelah sempat berbincang-bincang, akhirnya Ibu Satriani, selaku Kepala Outlet Amanda Ratulangi, Makassar, tertarik untuk membantu Daarul Qur’an Makassar dalam melaksanakan aksi Gerakan Sedekah yang mulai dirilis pada 9 September lalu."

Kepala Cabang PPPA Daarul Qur'an Makassar ini menambahkan, Gerakan Sedekah merupakan sebuah program untuk mengajak masyarakat untuk aktif bersedekah. Mengingat, meningkatnya teknologi dan perkembangan zaman berbanding terbalik dengan kesadaran masyarakat untuk bersedekah.

Padahal, masyarakat dimanjakan dengan kemudahan sedekah yang dapat disalurkan melalui Automatic Teller Machine (ATM), layanan Jemput Sedekah, hingga gerai-gerai sedekah di pusat perbelanjaan dan tempat umum lainnya.

Menurutnya, sedekah ini akan disalurkan kepada Yayasan Daarul Qur’an, yang nantinya diperuntukkan bagi program positif berbasis tahfizhul Qur’an serta aksi kemanusiaan.

"Saat ini, seluruh outlet Amanda di Makassar siap melayani customer yang ingin bersedekah untuk para penghafal Alqur’an. Setiap customer yang sudah membeli brownies akan diingatkan oleh kasir untuk bersedekah melalui voucher dari Amanda. Nominalnya tidak terlalu besar, hanya Rp 10 ribu/voucher," ucap Dena.

Jumlah sedekah via voucher ini tidak dibatasi. Jadi, lanjut ia, andai costumer akan bersedekah Rp 50 ribu, maka akan diberikan lima lembar voucher.

Alhamdulillah, gerakan sedekah ini mendapat respon positif dari customer. Contohnya, Muhammad Sabil, ia merupakan donatur pertama sedekah voucher di Amanda.

Paska launching program pada 9 September lalu, Muhammad Sabil yang telah membeli brownies Amanda rasa pandan, sontak bersedekah via voucher ini dengan nominal Rp 20 ribu.

"Semoga dengan gerakan sedekah ini, menjadi motivasi untuk seluruh element masyarakat akan pentingnya bersedekah," imbuh Dena.



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda