Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

RA Adduriyat Menghafal Bersama MoQu

31 August 2016
Image

Setelah sukses menghibur anak-anak dan pengunjung Super Mall Cilegon, Banten, Mobile Qur'an (MoQu) tak berhenti untuk menebar kebaikan lewat Alqur'an. MoQu bertolak ke RA Adduriyat, Kota Cilegon, sebagai lokasi terakhir dalam perjalanan dakwah kali itu, Senin (29/8).

Alhamdulillah, Tim MoQu mampu menarik perhatian 120 peserta yang super aktif. Mereka sangat antusias mendengarkan cerita dengan tokoh utamanya, Yasmin. Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB ini, bertempat di lapangan sekolah, Jln. Raya PCI blok A19 Kota Cilegon.

Para peserta yang berpakaian putih bersih dibalut dengan warna biru muda, menghiasi seisi lapangan. Wajah imut dan menggemaskan mereka semakin menambah semangat Tim MoQu untuk beraksi.

Tak tertinggal, para pengajar pun mengaku senang dengan kehadiran MoQu ini. Seperti yang diungkapkan Limroh, salah satu guru RA Adduriyat. Ia berkata, "kehadiran Mobile Quran hari ini memberikan semangat baru bagi kami selaku guru dalam membimbing anak-anak."

Limroh menambahkan, ia dan pengajar lainnya bersyukur karena banyak mendapatkan pengetahuan, terutama yang berkaitan dengan motode menghafal Alqur'an. Semoga dilain kesempatan, MoQu dapat berkunjung lagi ke RA Adduriyat untuk memberikan Motivasi kepada siswa.

Seperti biasanya, di sesi terakhir anak-anak di perkenalkan metode cepat menghafal Alqur'an. Sebab, mengahafal Alqur'an harus dimulai sejak dini untuk menumbuhkan kemauan di diri anak-anak ini. Karena, berbeda dengan orang dewasa, masa kanak-kanak adalah saat mereka merekam dan meniru segala tingkah perbuatan di sekelilingnya.

Hal ini juga menjadi peluang bagi orang tua dan guru untuk terus mengasah dan mengarahkan anak didiknya. Sehingga, ketika mereka sudah menginjak usia dewasa tidak lagi menganggap Alqur'an sebagai bacaan yang membosankan.

Koordinator MoQu, Heriyanto berkata, "selain itu, peserta diberi tantangan untuk melanjutkan ayat yang di bacakan Trainer. Peserta yang berhasil diberikan reward berupa Alqur'an."

Reward tersebut bukan sekedar hadiah semata, namun yang terpenting agar menjadi motivasi bagi anak-anak. Nilai yang ditanamkan adalah, jika menghafal satu surah saja mendapat balasan berupa Alqur'an dari Mobile Quran. Apalagi, jika mereka menghafal 30 Juz, pasti akan mendapatkan balasan yang lebih besar dari Allah SWT berupa syurga-Nya.
Aamiin.

Heriyanto menambahkan, salah satu siswi berhasil menjawab tantangan dari Tim MoQu. Syifa namanya, ia berhasil menghafal surah Ad-Duha hingga selesai, maka Syifa pun berhak mendapatkan hadiah Alqur'an.

"Sembari memberikan hadiah kepada Syifa, kami mengajak siswa-siswi untuk bersama-sama berdoa, agar kelaka bisa menjadi seorang penghafal Alqur'an. Aamiin," imbuhnya.



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda