Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Mobile Qur'an Semarakkan Lomba Mewarnai di Serang

30 April 2016
Image

 

Usai gelar aksinya di Madrasah Ibtidaiyyah Al-Jauharotunnaqiyyah Cilegon, Sabtu (30/4) pagi, kemarin, Mobile Qur’an (MoQu) melanjutkan perjalanan dakwahnya menuju ke Ibu Kota Banten, yaitu Serang. Siang itu tujuan Tim MoQu adalah Kantor Radar Banten di Graha Pena Building, Jl. TB. Suwandi, Lingkar Selatan, Kec. Serang, Banten.

Alhamdulillah, pukul 10.30 MoQu sampai di tempat acara. Tidak hanya di Cilegon, sesampainya di Serang pun cuaca yang menemani Tim MoQu saat itu masih berawan. Namun, tak masalah, hal tersebut adalah tantangan bagi mereka dalam menjalankan amanah Rasulullah SAW untuk menebarkan kebaikan.

Ratusan orang telah berkumul di lapangan futsal Radar Banten yang dijadikan sebagai tempat acara. Mereka adalah para murid dari Taman Kanak kanak hingga Sekolah Dasar, wali murid pun turut menemani putra-putrinya kala itu.

Ternyata kerumunan yang hampir berjumlah 500 orang ini tengah mengikuti lomba mewarnai yang diadakan oleh Daarul Qur’an Cilegon, berkolaborasi dengan Faber Castell dan Radar Banten. Acara ini pun merupakan upaya sosialisasi Gerakan Sedekah Nasional (Gersena) kepada masyarakat, yang jatuh pada 27 April, kemarin.

Di tempat acara, para peserta sibuk mewarnai dan menyelesaikan tuasnya. Namun, banyak dari mereka yang berlari kesana-kemari, bermain, tertawa, hingga makan siang bersama. Kedatangan Tim MuQu nampaknya telah dinantikan oleh semua orang di sana. Seketika setelah perlombaan usai, para peserta diajak untuk berkumpul di depan panggung untuk mendengarkan dongeng dari Tim MoQu.

Mereka berlomba menjadi yang terdepan, saling srobot tempat duduk terjadi tepat di depan panggung. Rasa ingin tahu mereka telah mengalahkan malu perasaan dan minder.

Tidak lama kemudian, acara yang ditunggu-tunggu tiba, naik ke atas panggung trainer MoQu. Awalnya, ia mengajak peserta untuk bertepuk tangan sekeras-kerasnya. Hal ini menjadikan para peserta yang sebelumnya berada di belakang, segera bergegas menuju ke depan panggung. Makin meriah saja acara saat itu.

Seperti tak terlihat diwajah mereka murung ataupun sedih, semuanya tertawa bahagia, menikmati suasana yang sangat meriah. Satu persatu para peserta diajak naik ke panggung oleh Trainner MoQu untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan. Salah satunya Muhammad Nawal Ibrahim (7), sesegera mungkin ia mengacungkan tangannya setelah Trainner menanyakan perihal Garsena.

Tidak hanya anak-anak yang antusias mengikuti acara, para orang tua yang kebanyakan dari kalangan Ibu-ibu pun sangat menikmatinya. Bertepuk tangan dan berteriak bersama buah hatinya.

Seperti halnya Widayanti (38), bersama kedua anaknya, yaitu Jihan Bilqis dan Muhammad Bintang, nampak senang dengan kedatangan MoQu ini. Jihan yang berumur 6 tahun itu dengan semangat mengikuti lomba dan deretan acara MoQu. Namun, Bintang, adiknya yang masih berumur 3 tahun hanya menemani sang ibu untuk member support kepadanya.

Lain Widayanti, lain lagi Fitri Nurmasari, wanita 37 tahun ini menemani buah hatinya, Hilma Sabita (9). Hilma yang masih duduk di bangku kelas 3 SD ini nampak sedang menantikan pengumuman lomba. “Saya senang dengan kehadiran MoQu ke sini. Semoga dengan dorongan motivasi dari MoQu juga, anak saya bisa lebih kreatif, aktif dan gemar membaca Alqur’an,” ujar wanita asal Ciracas, Serang ini.

Penanggung Jawab acara, Ustad Samsul Ahmad yang menjabat sebagai Marketing Manager DaQu Cilegon, berkata, “kegiatan ini dimaksudkan untuk membiasakan anak-anak untuk belajar bersedekah sejak dini.”

Imbuhnya, banyak peserta yang berasal dari kalangan umum. Namun, bukan berarti kesempatan untuk mendapatkan pendidikan macam di pesantren tidak ada. Lewat MoQu inilah anak-anak diajarkan Alqur’an, yang pastinya jarang mereka temui di sekolah-sekolahnya.



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda