Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Silaturahmi 3000 Pengusaha "Membangun Usaha Penuh Berkah"

12 April 2016
Image

Saat ini, Indonesia dituntut untuk siap melalui hari-harinya sebagai Masyarakat Ekonomi Asia (MEA) dan pelaku pasar bebas. Tentunya, hal ini harus disikapi dengan baik oleh para pelaku usaha, baik besar, mikro, kecil maupun menengah di

Tak ayal, setiap sektor usaha berupaya untuk melakukan yang terbaik. Dari kesiapan mental, teknologi, maupun strategi pasar. Tak tertinggal, kekuatan spiritual sebagai pondasi setiap pelaku usaha.

Menanggapi hal itu, PPPA Daarul Qur'an menggelar Silaturahmi Akbar 3000 Pebisnis dan Sobat UKM, Ahad (24/4), di Balai Kartini, Jakarta. InsyaAllah, akan dihadiri oleh ribuan pengusaha, praktisi bisnis, lembaga dagang, mentor bisnis, serta stakeholder.

InsyaAllah, akan diisi oleh para narasumber yang berkompeten, terdiri dari; Ust Syafii Antonio, Pakar Ekonomi Syariah di Indonesia, Budi Hartawinata (Owner PT Artha Mas Graha Andalan), Muhammad Awaluddin (Direktur Enterprise & Business Service PT Telekomunikasi Indonesia). Dan, Agus Pramono, (Owner Ayam Bakar Mas Mono), Jody Brotosuseno (Owner Waroeng Steak & Shake) dan Ust Yusuf Mansur (Pembina Daarul Qur'an).

Direktur Eksekutif PPPA Daarul Qur'an, Darmawan Eko Setiadi berkata," perlu adanya kekuatan yang menyatukan antar pelaku usaha dengan pelaku usaha lainnya. Dan, kegiatan ini adalah wadahnya."

Karena, lanjut ia, dengan adanya jaringan dan komunikasi ini dapat mengisi dan melengkapi antar pelaku usaha. Sehingga, dapat terciptanya keselarasan dalam menjalankan MEA.

Ia berharap, melalui silaturahmi ini akan lahir sinergi antar para pelaku usaha. Baik, dalam mengembangkan produk-produk usaha hingga, menghadapi MEA tanpa adanya kompetisi sengit antar pelaku usaha.

"Pastinya, bersama-sama menjalankan usaha yang penuh berkah," katanya.

Disamping MEA, pebisnis pun harus siap menghadapi era digital yang bergulir dengan cepat. Melihat, setiap sektor terus berlomba mengejar perkembangan digital saat ini. Kegiatan ini pun, sebagai ajakan untuk peduli dan turut serta dalam membangun usaha yang berkah, bermanfaat untuk sosial, kemanusiaan, dakwah dan Alqur'an.

Mengingat, salah satu misi PPPA Daarul Qur'an adalah mewujudkan kemandirian dalam bidang ekonomi, pangan dan kedaulatan teknologi. Sebagai, sebuah lembaga sedekah yang berkhidmat kepada program sosial kemanusai dan dakwah berbasis Tahfidzul Qur'an.



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda