Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Tempat Wudhu Baru untuk Warga Cibarusah

04 August 2015
Image

BEKASI -- Kini, ada tempat wudhu baru utuk warga Cibarusah. Tepatnya di Kampung Poncol, Rt 02/01 Desa Ridomana, Kec Cibarusah, Bekasi sebuah tempat wudhu baru beserta distribusi air bersih akan tersedia di Masjid al Ikhlas.

"Alhamdulillah, kami bersyukur datangnya bantuan kepada masjid kami. Mengingat, terakhir di renovasi pada 2004 silam," ujar Ketua Dewan Kemakmukran Masjid (DKM), Khaeruddin, Senin (3/8).

Padahal, masjid ini sudah lebih dari 50 tahun berdiri. Ia mengatakan, sebelum ia lahir, masjid itu sudah ada sejak lama dan menjadi ibadah bagi ratusan warga di kampungnya. Bahkan, merupakan sarana masyarakat umum untuk mendapatkan air bersih.

Kini, saat musim kemarau, kekeringan selalu datang dan kebutuhan masjid untuk berwudhu pun tidak ada. Karena, kolam sumber air bagi mesjid benar-benar kering, tidak ada sedikit pun air yang tersisa.

Ia mengatakan, selama ini tempat wudhu yang ada hanya terdiri dari kayu berlapis. Dari pondasi, dinding hingga pijakan, lebarnya pun hanya sekitar 3x2 meter.

InsyaAllah, tempat wudhu baru itu akan seluas 4x10 meter. Dengan pondasi benton, baik di dindingnya maupun pijakannya. Sehingga, tidak perlu lagi diganti secara berulang-ulang.

Edi, salah satu warga yang menjadi tukang bangunannya itu berkata, "Kami bersyukur dan berterima kasih kepada PPPA Daarul Qur'an yang memberikan perhatian kepada masjid kami ini."

Direktur Program Sunaryo Adhiatmoko mengatakan, ini merupakan salah satu bagian dari prgram Sedekah Air. Melihat, kondisi tempat wudhu yang ada pada masjid itu kurang memadai. Ditambah dengan tidak adanya air di musim kemarau ini, pasti membuat jamaah yang hendak sholat pun kesulitan.

"Oleh karena itu, diharapkan program ini dapat memberikan manfaat untuk warga di sana, khususnya saat ibadah sholat lima waktu maupun Ramadan."



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda