Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

PPPA Sambut Ramadhan Dengan Aksi Simpatik

07 July 2013
Image

Marhaban Ya Ramadhan, Sedekah untuk Penghafal Qur’an begitulah petikan potongan – potongan huruf yang membetuk rangkaian kalimat pada aksi simpati menyambut bulan ramadhan di Bundaran Senayan Jakarta, Sabtu,6/07/13.

Aksi yang digelar oleh PPPA Daarul Qur’an bertujuan mengingatkan pada masyarkat untuk fastabi biqul khoirot atau berlomba – lomba dalam kebaikan di bulan yang mulia ini.

Seperti disampaikan oleh kordinator lapangan, Khori Ainul Yaqin, aksi simpatik ini dilakukan sebagai wujud kecintaan dan kegembiraan menyambut bulan suci ramadhan, dan kita wujudkan dengan perbanyak amal ibadah dibulan suci ini seperti memperbanyak membaca Al Qur’an.

Karena keutamaan Bulan Ramadhan, salah satunya bulan ini disebut Syahrul Qur’an. Pada bulan inilah, kali pertama Qur’an diwahyukan kepada Nabi Muhammad SAW untuk seluruh umat manusia.

Di Bulan mulya ini, PPPA Daarul Qur’an tidak sekadar mengajak kaum muslimin untuk membaca, mentadaburi, dan menghafal Al Qur’an. Melalui tema “Sedekah untuk Para Penghafal Qur’an’’ kami juga mengajak masyarakat semua terlibat aktif dalam gerakan besar program pemuliaan Al Qur’an. Tujuannya, mencetak ratusan ribu bahkan jutaan Penghafal Al Qur’an di Indonesia.

“Mimpi “itulah yang kemudian kita terjemahkan melalui program-program PPPA Daarul Qur’an, yang terdiri tiga kategori program, yaitu Program Kaderisasi Penghafal Qur’an, Support Program Kaderisasi, dan Program Pemasyarakatan Qur’an.

Melalui tema ‘’Sedekah untuk Penghafal Qur’an’’, PPPA Daarul Qur’an menyatukan para donatur dengan ‘’keluarga Allah di muka bumi’’.

Sehingga bersatulah dua kekuatan dahsyat yang disebutkan Rasulullah SAW: ‘’Dilarang iri kecuali pada dua hal: Orang yang dikaruniai kefahaman Qur’an sedang dia membaca dan mengamalkannya siang dan malam, dan orang yang dikaruniai harta sedang dia menginfakkannya siang dan malam’’ (HR Bukhari-Muslim dari Ibnu Umar ra). Des



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda